top of page
HEGA PROJECTS
KEBIJAKAN PENGEMBALIAN

Metode Pembayaran

Metode pembayaran apa saja yang diterima oleh HEGA FURNITURE?

​

  1. Kartu kredit berlogo Visa / Mastercard / American Express.

  2. Transfer via Bank dan kamu diharuskan melakukan konfirmasi dengan mengunggah bukti transfer pada laman Akun Saya dalam waktu 1x24 jam atau konfirmasi melalui email hegafurniture@gmail.com

  3. Cash on Delivery (COD) - Pembayaran di tempat secara tunai, menyesuaikan kebijakan dari pihak penjual rekanan kami.

Keamanan Transaksi

Apakah aman jika melakukan transaksi dengan menggunakan kartu kredit di HEGA FURNITURE?

Kami menjamin seluruh transaksi yang dilakukan dengan menggunakan kartu kredit adalah aman. Demi Keamanan, kami tidak mengumpulkan informasi kartu kredit kamu. Setelah kamu melakukan pemesanan, kamu akan diarahkan ke situs aman 3D dan diminta untuk memasukkan nomor PIN telepon sekali pakai untuk menjaga keamanan akun kamu.

​

Apakah saya akan diminta untuk membagikan informasi kartu kredit, informasi rekening atau password melalui telepon atau email?

HEGA FURNITURE tidak pernah meminta kamu untuk berbagi informasi keamanan kartu kredit seperti kode CVC, PIN, maupun OTP baik melalui telepon, email atau Whatsapp

​

Apakah HEGA FURNITURE akan menyimpan informasi detail kartu kredit atau rekening saya?

HEGA FURNITURE tidak mengumpulkan atau menyimpan informasi detail kartu kredit ataupun rekening bank kamu. Akan tetapi, kami akan tetap memantau dan meninjau setiap transaksi yang masuk demi mengidentifikasi jika ada situasi yang berpotensi penipuan dan mengambil langkah perbaikan segera, untuk mengurangi / membatasi kerusakan yang disebabkan / kemungkinan disebabkan dari hal yang sama.

Transaksi Gagal

Apakah yang harus saya lakukan jika metode pembayaran yang saya pilih gagal?

Transaksi yang gagal dapat disebabkan oleh berbagai hal. Dimohon untuk melakukan pengecekan terhadap hal-hal dibawah ini:

  • Informasi kartu kredit atau rekening bank yang diteruskan kepada Midtrans telah diberikan secara akurat. Contoh: Detail akun, alamat penagihan, password (untuk internet banking)

  • Koneksi internet kamu tidak terganggu pada saat proses pembayaran

Jika akun kamu telah terdebit setelah pembayaran gagal, dimohon untuk menghubungi Whatsapp kami di +62 859-5618-3348 dan email kami di hegafurniture@gmail.com untuk semua pertanyaan dan klarifikasi lebih lanjut mengenai pernyataan di atas.

 

Rincian kartu kredit yang saya berikan tidak diterima/gagal. Apa yang harus saya lakukan?

Kamu dimohon untuk menghubungi bank penerbit kartu kredit yang digunakan. Jika kegagalan dalam pembayaran tetap terjadi, kamu dapat menghubungi kami melalui Whatsapp di +62 812-1897-2299 atau melalui email di hegafurniture@gmail.com, kami yang selalu siap untuk membantu kamu.

 

Koneksi internet saya mengalami gangguan pada saat melakukan pembayaran.

Semua transaksi yang berhasil akan menerima email konfirmasi. Jika kamu belum menerima konfirmasi pemesanan/invoice melalui email, kamu dipersilahkan untuk mencoba melakukan pemesanan kembali. Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui Whatsapp kami di +62 859-5618-3348 dan email kami di hegafurniture@gmail.com

​

Bagaimana caranya agar saya dapat mengetahui bahwa pembayaran gagal atau berhasil dilakukan?

Jika transaksi kamu berhasil, kamu akan menerima email konfirmasi nomor order sudah diproses (order number processing) atau kamu dapat mengecek status nomor order kamu pada menu pilihan Order Saya yang berada pada pojok kanan atas.

bottom of page